Posts Tagged ‘kereta api indonesia’

Kereta api dulu, sekarang dan harapan dimasa depan

Kereta api adalah moda transportasi utama andalan keluarga kami, sejak saya kecil hingga sekarang kereta api selalu menjadi pilihan utama keluarga saat melakukan perjalanan ke luar kota, entah itu perjalanan dinas dari tempat kami bekerja, sekedar wisata, atau mudik lebaran yang selalu berkesan.

Dulu saat saya kecil perusahaan kereta api masih bernama PJKA terus berganti menjadi PERUMKA, saat itu keadaan kereta sangat berbeda jauh dengan kondisi kereta sekarang, dulu antri saat beli tiket udah kayak ngantri sembako gratis di balai desa, penuh sesak, antrian nggak teratur dan belum lagi kalau sudah dapat tiket, entah dapet tempat duduk atau tidak, sama sekali tidak mempengaruhi perjalanan kereta karena sama-sama tidak nyaman, gerbong kereta selalu penuh sesak, belum lagi pedagang-pedagang yang menjajakan dagangannya di gerbong, jangankan kereta ekonomi, kereta bisnis juga seperti itu, jauh dari kenyamanan. Saat itu saya masih TK, duduk dicelah antar tempat duduk menjadi tempat ternyaman saat tidak kebagian tempat duduk, namun itu menjadi kenangan tersediri bagi kami, kenangan yang dibilang indah tapi bukan pengalaman yang mengenakan, dibilang pengalaman tidak baik tapi membuat kita tertawa mengingat kenangan itu seolah itu kenangan indah.

Perjalan kereta yang paling sering kami lakukan yaitu perjalanan Purwokerto-Jatinegara PP, kalau sekarang Purwokerto-Gambir/Bekasi PP, kereta api Purwojaya jadi andalannya, belum lagi kalau kami ada kegiatan keluar kota seperti, Semarang, Solo, Jogja, Bandung, dll kereta api selalu kami andalkan untuk mengantarkan kami ke kota tujuan.

Sekarang kereta api sudah jauh berbenah, PERUMKA sudah menjadi PT. KAI, perubahan yang membutuhkan waktu lumayan lama, tapi setidaknya sekarang jauh berbeda dengan dahulu, sekarang kereta ekonomi saja sudah sangat nyaman, ber-AC, tidak ada pedagang asongan, semua duduk tanpa ada yang boleh berdiri, kereta bersih, keamanan terjaga, kereta on time, pokoknya jauh berbeda dengan jaman dulu. Kereta ekonominya saja sudah begitu apalagi kelas Bisnis dan Eksekutif? Semuanya luar biasa, stasiun pun sekarang sangat nyaman, pedagang tertata rapih, hanya penumpang yang dijinkan masuk kedalam peron, pemesanan tiket nggak perlu antri panjang lagi hanya tinggal pesan melalui aplikasi di ponsel atau dengan koneksi internet dan menghadap laptop kita sudah bisa membeli tiket. Dengan pola seperti sekarang sudah bisa dibilang bebas calo, semua terjamin dengan adanya manifest penumpang seperti pesawat.

Mungkin dibalik perubahan luar biasa yang dilakukan oleh KAI masih ada juga perbaikan-perbaikan yang kami rasa perlu dibenahi demi bertambah nyamannya penggunaan kereta api, salah satu yang menjadi sorotan untuk saya adalah mengenai pembatalan tiket kereta, seingat saya (mohon koreksinya kalau salah) setiap pembatalan tiket ada beban administrasinya sekitar 25%, menurut saya pembatalan yang dikenakan biaya sebesar itu harusnya pembatalan dihari yang sama dengan hari keberangkatan atau maksimal pembatalan 24 jam sebelum keberangkatan, karena kalau pembatalan lebih dari 48 jam sebelum pemberangkatan dan dikenakan potongan pengembalian 25% tentunya akan memberatkan karena yang membatalkan lebih dari 2 hari sebelum keberangkatan harus mengeluarkan uang lagi untuk menambah ongkos kereta api yang baru. Mungkin dengan hanya membayarkan uang administrasi yang lebih murah dan terjangkau sebagai administrasi pembatalan tiket akan lebih baik.

Semoga PT KAI terus jaya dengan semua rencanya membuat perkeretaapian Indonesia semakin maju, tentunya bersahabat dengan kantong semua kalangan, rapih, disiplin waktu, aman, nyaman dan terus berkembang menjadi lebih baik.